Tembuku,12-12-2022
Bertempat di Kantor Camat Tembuku, Sekdes, Kasi Pelayanan dan Kasi Kesra menghadiri rapat Senin, 12-12-2022.
Rapat diadakan dalam rangka peningkatan kapasitas Aparat di desa dan sejalan dengan penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun 2023.
Rapat dipimpin langsung oleh Camat Tembuku I Putu Sumardiana, SSTP., MA dan dihadiri oleh Sekdes, Kasi dan Kaur yang mewakili se-Kecamatan Tembuku.
Selain membahas tentang peningkatan kapasitas di desa, dalam kesempatan tersebut Camat Tembuku juga membahas tentang pengurusan administrasi di desa, Siiumut, peningkatan Sumber daya manusia, Bimtek tanggap bencana, sehingga di desa andal dalam menangani bencana yang terjadi di desa.
Rapat berlangsung hingga pukul 11 WITA.