Kepala BKKBN, Hasto Wardoyo menyampaikan, ”Pendataan Keluarga (PK) menjadi sesuatu yang penting bagi pemerintah dalam membuat basis data keluarga Indonesia bagi Program Kependudukan, Keluarga Berencana, dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) di Indonesia. PK menghasilkan data keluarga dan individu by name by address yang menjadi sasaran intervensi program yang dapat ditelusuri dari tingkat pusat, provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa, sampai dengan tingkat RW/RT bahkan keluarga sebagai unit analisis terkecil,” jelas Hasto.
Bapak Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta, SE menyampaikan "Pendataan Keluarga sangatlah penting untuk sebuah perencanaan yang berkualitas. Oleh sebab itu mari kita dukung dan sukseskan Pendataan Keluarga 2021 di Kabupaten Bangli untuk menuju Bangli Era Baru".
Pada hari Kamis, 25 Maret 2021 ini diadakan uji coba Pendataan Keluarga Tahun 2021 yang dilaksanakan oleh Kader Pendata PK2021-BKKBN secara online yang diadakan di Kantor Desa Tembuku, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli.